Rabu, 02 September 2009

The Power Of Love


"Masihkah kau mencintaiku???" Seringkali ku tanyakan hal itu padamu ...

Dan tersenyumlah aku saat kamu menjawab, "Ya ... aku masih cinta padamu..."

Tapi apakah aku sudah puas dengan jawaban itu??? oh tidak ...

Cinta ...

Cinta membuat Shah Jahan, kaisar dari Kekaisaran Mughal membangun istana indah nan megah dari susunan 43 jenis batu permata untuk istri Persianya, Arjumand Banu Begum.

Cinta membuat Juliet rela menempuh jalan kematian untuk bersatu dengan romeo.

Cinta membuat seorang jenderal di timor-timor mempersembahan kepala dedengkot Fretilin untuk calon istrinya yang bersedia menjadi mualaf untuk menikah dengannya.

Cinta membuat Qais & Layla "Majnun" hingga berujung pada kematian yang mengenaskan.

Lalu ... cintamu .... cinta kita ... akan membuat kau dan aku seperti apa sayang???

Kuharap ... cinta kita akan mengambil bentuk yang lebih indah dari itu semua ...

Bangunan cinta kita harus lebih indah dari taj mahal yang akan hancur ketika sangkakala berbunyi. Aku ingin sebaliknya, saat sangkakala berbunyi justru kemegahan bangunan cinta kita yang akan menyambut kita di kampung akhirat kelak ...

Bila salah satu kita tiada, jangan harapkan aku akan mengorbankan nyawaku untukmu, kau pun tak perlu melakukan yang sama. Tapi berdo'alah sayang, semoga kita dipersatukan kembali di Surga-Nya ...

Aku tak meminta kau mempersembahkan kepala siapapun di hadapanku, aku hanya ingin kau mempersembahkan karya-karya besarmu serta prestasi-prestasi gemilangmu yang di patenkan atas nama cintamu padaku ...

Kata orang, cinta dapat membuat seorang pecinta menjadi hilang akal, buta, bisu dan tuli. Tidak, cinta kita akan menerangi pikiran, kalbu dan mata kita, sehingga kita akan semakin tajam melihat, mendengar dan merasa. Dengan begitu, kita tidak akan tersesat dalam fatamorgana duniawi ...

Terlalu berlebihan ga sih harapanku???











Tidak ada komentar: